Assalamualaikum wr wb.
Anak-anak tuh nggak pernah bosan dengan camilan yang satu ini, kalau setiap ditanya mau bikin makanan apa? jawabannya selalu churros. Membuat churros memang mudah hampir sama seperti kue soes, hanya biasanya churros digoreng. Nah, bagian menggoreng ini yang membuat saya malas membuat churros, karena harus berlama-lama didepan kompor sambil menyemprotkan adonan churros kedalam minyak panas. Kebayang dong gimana gerahnya udah kaya mandi sauna aja hehee.
Karena males menggoreng itulah akhirnya churros saya coba panggang. Cara nya semprotkan adonan yang sudah dimasukan dalam piping bag/plastik segitiga yang ujungnya sudah dipasang spluit bintang yang besar. Semprotkan memanjang atau sesuai selera, jangan lupa loyang diberi olesan margarin atau silpat agar churros tidak lengket. Panggang churros sampai permukaan atasnya timbul gelembung atau busa, panggang sampai busa berkurang dan bagian bawah sudah mulai kecoklatan. Nyalakan api atas oven untuk memanggang bagian atas churros, kalau ovennya tidak ada api atas bisa dengan membalik churros satu persatu lalu memanggangnya lagi sampai kedua sisinya kering kecoklatan.
Bahan :
- 250 ml air
- 50 gr butter/margarin
- 1 sdm gula pasir
- 1/4 sdt garam
- 150 gr terigu
- 20 gr coklat bubuk
- 1/4 sdt vanili bubuk
- 2 butir telur
Cara membuat :
- Masak air, butter, gula dan garam hingga mendidih.
- Masukkan terigu, coklat bubuk dan vanili, aduk cepat hingga kalis dan licin. Angkat. Biarkan hangat.
- Tambahkan telur aduk menggunakan sendok kayu sampai tercampur rata.
- Spuit adonan diatas loyang yang sudah dialasi silpat atau dioles margarin.
- Panggang dengan api bawah sampai tidak ada lagi buih-buih dipermukaannya.
- Panggang sebentar di api atas sampai bagian atasnya kecokelatan.
- Angkat, dinginkan. Sajikan dengan dulce de leche, coklat atau taburan gula halus.
Churros yang dipanggang ini hasilnya sedikit lebih kering, bagian dalam juga tidak lembut seperti churros yang digoreng. Churros ini lumayan bisa bertahan lama kalau disimpan disuhu ruang, tapi tetep aja yaa teksturnya tidak bisa garing terus seperti kue kering biarpun disimpan dalam toples. Nikmati churros dengan coklat yang dicairkan, ice cream, susu karamel/dulce de leche atau hanya dengan taburan gula halus saja.
0 komentar
Posting Komentar